Ketua Umum KONI Sumut. John Ismadi Lubis (3 kiri), memimpin Rapat Kerja didampingi Waketum I Prof. Dr Agung Sunarno, M.Pd, Waketum II H. Sakiruddin, SE., MM, Waketum III Kisharianto Pasaribu, S.Sos, Sekum Muchrid Nasution, SE dan Bendum Ir. Agung Santoso, MM. di Hotel Emerald Garden, Tanggal 16 s/d 18 Februari 2023, Medan.
John Lubis memimpin Raker didampingi Wakil Ketua Umum KONI I Prof Dr Agung Sunarno, M.Pd, Waketum II H. Sakiruddin, SE., MM, Waketum III Kisharianto Pasaribu, S.Sos, Sekum Muchrid Nasution, SE dan Bendahara Ir. Agung Santoso, MM.
Raker turut mensahkan tiga (3) cabang olahraga baru menjadi anggota KONI Sumut, yakni Kabaddi (FOKSI), Hapkido (HI), dan Kurash (Ferkushi). “Dengan diterimanya sebagai anggota baru KONI Sumut, mudah-mudahan memberi semangat baru,” harap John Lubis.
Bergabungnya ketiga cabor itu membuat KONI Sumut kini memiliki 61 Pengprov sebagai anggota ditambah 32 KONI Kabupaten/Kota.
Sebelumnya Ketua Panitia Rapat Kerja KONI Sumut H Sakiruddin, SE., MM mengatakan bahwa rapat membahas evaluasi program 2022 dan rencana program 2023, termasuk Pelatda PON 2024 dan Porprovsu 2022.
“Pesertanya utusan KONI 54 orang, Pengprov Olahraga 114 orang, Badan Fungsional 8 orang, pengurus KONI Sumut 46 orang dan wartawan 25 orang,” tutur Sakir.
Pemusatan Latihan Daerah (PELATDA) menuju PON XXI/2024 Aceh – Sumut harus berlangsung lebih serius dan ketat. Semua insan olahraga di Sumatera Utara mesti kompak dem meraih prestasi terbaik pada PON XXI Aceh – Sumut 2024
Hal itu dikatakan Ketua Umum KONI Sumut John Ismadi Lubis usai menutup Rapat Kerja Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Sumatera Utara pada 16-18 Februari 2023 di Hotel Emerald Garden, Medan.
“Pelatda menuju PON 2024 ini bukan hanya tanggungjawab pelatih, tetapi juga pengprov, KONI Kabupaten/Kota hingga Pengcab Olahraga,” jelas John Lubis.